Review Broker FXGT
BROKER, Review 30 Broker Forex

Review Broker FXGT.com, Apakah Broker Penipuan atau Bukan?

Broker FXGT adalah perusahaan pialang yang saat ini sedang menjadi buah bibir di Indonesia, lantaran beberapa waktu lalu sempat dikabarkan melakukan penipuan kepada investor Indonesia.

Tentu hal ini sedikit mengejutkan bagi trader maupun investor asal Indonesia yang bergabung dengan broker ini. Padahal, seperti kita ketahui FXGT adalah broker internasional yang sudah teregulasi oleh lembaga keuangan dunia seperti FSCA (Afrika Selatan), CySEC, dan FSA (Seychelles).

Untuk menelusuri kebenaran tentang kabar penipuan yang dilakukan FXGT kepada investor Indonesia. Kami sudah menyiapkan review lengkap mengenai broker FXGT di artikel ini yang bisa Anda baca hingga selesai.

Apa Itu FXGT?

FXGT adalah sebuah broker yang terdaftar di Negara Seychelles (negara Afrika di bagian timur) dan sudah beroperasi sejak 2019. Nama perusahaan broker ini adalah 360 Market Degrees Ltd dan memiliki merek dagang yang investor kenal selama ini sebagai FXGT. 

Berdasarkan penelusuran kami di situs resmi perusahaan, Anda yang ingin mengakses dan membuka situs FXGT memerlukan akses VPN. Broker ini juga diketahui belum pernah mengantongi penghargaan dari pihak mana pun.

360 Market Degrees Ltd yang mengembangkan platform trading FXGT adalah perusahaan yang terdaftar di Seychelles (negara Afrika di bagian timur) dengan nomor registrasi 8421720-1 dan memiliki lisensi FSCA (Afrika Selatan), FSA (Seychelles), CySEC,  dan VFSC.

Adanya lisensi yang mengatur suatu broker bertujuan untuk memberikan standar pelayanan kepada investor, dimana setiap broker yang sudah teregulasi harus tunduk dan patuh kepada regulator terkait. Jika ada yang ketahuan dan terbukti melanggar aturan, broker-broker tersebut akan mendapatkan sanksi bahkan larangan beroperasi di negara atau wilayah tertentu.

Oleh karenanya, lisensi broker ini dibagi menjadi beberapa tingkatan seperti tingkat 1, 2, 3, 4, 5, dan 6. Semakin rendah tingkatan lisensi yang dimiliki suatu broker akan semakin berisiko pula layanan dari broker tersebut.

Untuk broker FXGT, perusahaan pialang ini sudah teregulasi oleh regulator Uni Eropa (CySEC) yang merupakan regulator tingkat 1 di dunia, dan regulator tingkat 2 yakni FSCA (Afrika Selatan).

Tentu tersiarnya kabar FXGT melakukan penipuan kepada investor Indonesia pada beberapa waktu lalu sangat mengejutkan. Namun hal ini mungkin saja bisa terjadi, lantaran lisensi lainnya yang dimiliki broker ini diatur oleh regulator lepas pantai seperti FSA (Seychelles) dan VFSC.

Review Broker FXGT.com, Apakah Broker Penipuan atau Bukan?

Produk Keuangan yang Ditawarkan FXGT

Menurut laman perusahaan, broker FXGT diketahui menawarkan perdagangan multi aset bagi investor yang meliputi: 

1.  ForexPasar forex yang selalu mengalami perubahan harga setiap waktu tidak pernah menyurutkan minat investor untuk berinvestasi pada forex. Sebagai produk keuangan yang sangat likuid dan punya market cap terbesar di dunia, forex adalah instrumen investasi yang menguntungkan namun juga berisiko.
2.  SahamBroker FXGT tidak melayani perdagangan saham-saham lokal yang terdaftar di IDX. Broker ini hanya melayani perdagangan untuk saham-saham internasional. 
3.  CryptocurrencyAset crypto adalah termasuk investasi alternatif yang seringkali diinvestasikan oleh investor di saat pasar saham dan forex sedang tidak baik-baik saja. Jadi, tak usah heran bila banyak masyarakat di luar sana yang melirik instrumen investasi ini untuk tujuan diversifikasi portofolio investasi.
4.  KomoditasKebutuhan akan suatu komoditas di sebuah negara sangat besar, dimana untuk memenuhi kebutuhan tersebut setiap negara akan menjalin kerjasama dengan negara lain dengan melakukan ekspor ataupun impor.
5.  Indeks Saham Dengan berinvestasi di indeks saham, keuntungan investasi Anda bukan hanya tergantung dari satu saham saja. Melainkan, keuntungan investasi Anda tergantung dari sekumpulan saham yang ada di suatu indeks. Anda bisa berinvestasi di sejumlah indeks global di broker FXGT.

Broker FXGT juga menyediakan trading CFD di platform mereka yang memberikan potensi cuan bagi trader saat naik-turunnya aset dan cocok bagi Anda yang suka berspekulasi.

Review Platform Trading FXGT

Berbicara soal platform trading yang digunakan broker FXGT, broker ini menawarkan MetaTrader4 dan MetaTrader 5. Seperti kita ketahui, kedua jenis platform trading ini adalah platform trading yang memang banyak digunakan oleh broker-broker yang ada di luar sana.

Walaupun begitu, tidak semua broker yang ada di luar sana menggunakan platform MetaTrader. Melainkan, ada pula broker yang lebih memilih untuk menggunakan platform trading yang dikembangkan sendiri.

Di awal peluncuran broker FXGT.com, broker ini hanya menyediakan platform MetaTrader 5 yang tersedia di Android, iOS, web, dan desktop. Namun pada bulan Juli 2023, FXGT juga menyediakan dan menawarkan platform MetaTrader4 bagi pengguna yang memberikan fleksibilitas yang lebih tinggi dan pilihan lebih luas dibanding MetaTrader5.

Menurut situs WikiFX, ada sejumlah investor asal Indonesia yang dilaporkan mengalami penipuan saat menggunakan broker FXGT.com. Salah satu pengguna melaporkan bahwa mereka tidak diizinkan melakukan penarikan dana dan mengharuskan mereka untuk melakukan verifikasi KYC terlebih dahulu. Namun ketika data KYC sudah dikirim, akun mereka dihapus.

Hal ini bukan terjadi kepada satu investor Indonesia saja, melainkan ada pula investor Indonesia lain yang dilaporkan mengalami hal serupa saat ingin menarik keuntungan investasi di broker FXGT.com, namun mengalami kesulitan saat penarikan dana karena perlu melakukan verifikasi KYC terlebih dahulu dan setelah proses KYC, akun mereka diblokir atau dihapus.

Jika laporan penipuan broker FXGT ini benar, tentu hal ini akan menjadi catatan negatif bagi investor Indonesia yang ingin bergabung dengan broker ini.

Review Platform Trading FXGT

Bagaimana dengan Fitur yang Disediakan FXGT.com?

Menurut pengamatan kami, ada beberapa fitur yang ditawarkan di broker FXGT.com yang bisa investor gunakan di antaranya:

 ·      Education·      Kalender Ekonomi·      Market Insight·      Layanan Copy Trade
Fitur ini biasanya disediakan oleh broker-broker yang ada di luar sana untuk membantu para trader maupun investor dalam memahami seluk-beluk trading atau investasi. Anda bisa belajar trading dan investasi melalui fitur ini dengan mengakses berita keuangan, artikel, video, dan webinar di fitur FXGT.com Education. Sebagai investor yang berinvestasi di produk keuangan seperti forex, Anda perlu memahami kondisi pasar forex secara menyeluruh. Salah satu fitur yang bisa Anda gunakan adalah kalender ekonomi, dimana pada fitur ini Anda bisa melihat peristiwa ekonomi penting apa saja yang akan terjadi dan berpotensi menggerakkan pasar. Melalui fitur market insight, investor bisa mendapatkan wawasan atau gambaran dari market secara up to date. Tentu hal ini akan memudahkan trader atau investor ketika ingin menganalisa pasar. Bagi Anda yang ingin mendapatkan cuan dengan meniru strategi trading dari para trader berpengalaman. Anda bisa menggunakan layanan copy trade yang disediakan di broker FXGT dengan menghubungkan akun Anda dengan akun pengguna yang ingin di-copy.

Jenis Akun FXGT.com yang Tersedia

Ada beberapa jenis akun yang bisa dipilih oleh investor yang ingin bergabung dengan broker FXGT di antaranya:     

      

1.  Mini2.  Standard3.  Pro4.  ECN
Jenis akun ini sangat cocok untuk trader pemula yang baru terjun dalam dunia trading. Untuk membuka jenis akun ini, Anda akan dikenakan biaya deposit $5, spread mulai dari 10 pips, leverage hingga 1000x, ukuran kontrak = 10.000 unit, dan ukuran trade minimum = 0,01 lot. Jenis akun yang bisa Anda pilih selanjutnya adalah Akun Standard. Untuk membuka akun ini, Anda akan dikenakan biaya deposit sebesar $5, spread mulai dari 15 pips, leverage hingga 1000x, ukuran trade minimum = 0,01 lot, dan ukuran kontrak 100.000 unit.
Selain Akun Mini dan Standard, broker FXGT juga menawarkan jenis Akun Pro kepada trader. Untuk membuka akun ini, Anda akan dikenakan biaya deposit sebesar $5, spread mulai dari 6 pips, ukuran kontrak = 100.000 unit, leverage hingga 1000x, dan ukuran trade minimum = 0,01 lot. Keuntungan trader saat memilih akun ECN adalah Anda bisa melakukan perdagangan dengan biaya spread rendah. Untuk membuka Akun ECN di broker FXGT.com, Anda akan dikenakan biaya deposit sebesar $5, spread mulai dari 0 pips, ukuran kontrak = 100.000 unit, leverage hingga 1000x, ukuran trade minimum = 0,01 lot, dan dikenakan biaya transaksi hingga $6.

Bagi Anda pengguna baru, broker FXGT.com diketahui memberikan bonus setoran atau bonus selamat datang, dan juga bonus setoran tambahan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Selain itu, broker ini juga menyediakan jenis Akun Islami bagi trader beragama islam.

Cara Register di FXGT.com

Anda bisa melakukan pendaftaran akun di FXGT.com dengan mengikuti tahapan dan prosesnya seperti berikut: 

·  Buka situs https://fxgt.com/register.
·  Isi nama lengkap, alamat email aktif, kode sandi, dan pilih negara asal.
·  Lalu, centang kolom konfirmasi dan klik Open Account.
·  Selanjutnya, Anda bisa memilih Live Account untuk membuka akun real dan pilih jenis platform trading yang ingin digunakan (MT5 atau MT4).
·  Pilih jenis akun yang ingin dipilih.
·  Lakukan verifikasi akun dengan klik tulisan yang ada gambar tanda seru.
·  Klik Go to Account Verification Page.
·  Isi seluruh informasi yang dibutuhkan, jika sudah selesai Anda bisa klik Proceed to Upload Documents.
·  Langkah selanjutnya, Anda tinggal menunggu proses verifikasi untuk disetujui.

Cara Deposit di FXGT.com

Setelah akun Anda berhasil dibuat, Anda bisa melakukan deposit dengan cara berikut: 

·  Log in ke akun Anda di broker FXGT.
·  Pilih menu Deposit.
·  Lalu, Anda akan diminta untuk memilih metode deposit yang ingin digunakan seperti BinancePay, FasaPay, VISA Card, MASTERCARD, dan bank transfer.
·  Masukkan jumlah uang yang ingin disetorkan dan konfirmasi deposit.
*Catatan: Terdapat syarat minimum dan maksimum deposit tergantung dari metode deposit yang dipilih.

Cara Withdraw di FXGT.com

Trader atau investor yang ingin menarik keuntungan trading di broker FXGT bisa melakukan penarikan dengan cara berikut: 

·  Login ke akun Anda di FXGT.com.
·  Pilih menu Actions.
·  Pilih Withdraw.
·  Lalu, Anda bisa memilih metode penarikan lewat transfer bank, Bitcoin, Bitwallet, dll.
·  Masukkan jumlah uang yang ingin ditarik dan konfirmasi penarikan.

Anda akan dikenakan biaya penarikan untuk transfer bank, dan mungkin juga berlaku untuk metode penarikan lainnya. Minimal penarikan yang bisa Anda lakukan adalah $5, namun minimal penarikan ini tergantung dari metode withdraw yang Anda pilih.

Contohnya adalah metode deposit lewat BinancePay, dimana pilihan metode deposit ini memiliki persyaratan penarikan dana yang bisa ditarik minimal sebesar 25 USDT atau $25.

Kelebihan FXGT.com

Ada beberapa kelebihan yang ditawarkan broker FXGT kepada investor di luar sana di antaranya: 

Melayani Perdagangan Multi AsetDengan memiliki produk keuangan yang beragam, investor diberikan pilihan aset yang lebih banyak. Untuk investor, broker multi aset terlihat sangat menarik karena dapat memberikan keuntungan dari diversifikasi portofolio investasi. 
·  Biaya Deposit RendahBiaya deposit untuk membuka akun di broker FXGT.com tergolong sangat kompetitif yakni sebesar $5. Walaupun begitu, broker FXGT memiliki syarat minimum dan maksimum setoran tergantung dari metode deposit yang dipilih. Misalnya Anda memilih metode deposit dengan menggunakan BinancePay, Anda perlu melakukan deposit minimal 25 USDT atau sama dengan $25.   
·  LegalitasBroker FXGT diketahui sudah mengantongi lisensi dari lembaga keuangan dunia seperti CySEC (regulator Uni Eropa) dan FSCA di Afrika Selatan. Namun hal ini juga belum menjamin bahwa broker ini bebas scam karena sempat dikabarkan melakukan penipuan kepada sejumlah investor Indonesia pada beberapa waktu lalu yang kami kutip dari situs Wiki FX. 
·  Biaya Spread Rendah untuk Akun ECNKelebihan lain yang dimiliki broker FXGT adalah biaya spread yang sangat kompetitif untuk jenis Akun ECN. Biaya spread yang ditawarkan untuk akun ECN di broker FXGT mulai dari 0 pips. 
·  Bonus dan PromosiBroker FXGT diketahui sering memberikan promo dan bonus kepada pengguna baru atau pengguna lama. Misalnya pemberian bonus setoran atau bonus selamat datang, dan bonus setoran tambahan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Anda bisa mengecek bonus dan promo yang sedang berlangsung di laman resmi FXGT.

Kekurangan FXGT.com

Broker FXGT juga bukan tanpa kekurangan, melainkan ada beberapa catatan yang perlu dipertimbangkan bagi trader yang ingin bergabung dengan broker ini. 

·  Spread Tinggi untuk Akun Mini, Standard, dan ProBiaya spread untuk Akun Mini, Standard, dan Pro tergolong tinggi karena mulai dari 6 pips. Tentu hal ini berbeda dengan broker-broker lain yang ada di luar sana yang banyak menawarkan biaya spread lebih rendah yakni tidak lebih dari 2 pips. 
·  Belum Meraih PenghargaanSejak berdiri 2019 lalu, broker FXGT.com belum pernah sekalipun mendapatkan penghargaan. Tentu hal ini dapat mengisyaratkan bahwa perusahaan broker FXGT masih memiliki banyak kekurangan, salah satunya adalah isu keamanan lantaran selain broker ini sudah teregulasi oleh lembaga keuangan dunia namun broker ini juga terindikasi sebagai broker lepas pantai yang terkadang memiliki aturan yang tidak ketat dan berisiko merugikan investor seperti dihapusnya akun investor yang sedang ingin menarik keuntungan investasi di broker FXGT.

Apakah FXGT adalah Broker Aman?

Berdasarkan review broker FXGT.com yang kami buat di artikel ini. Kita dapat menyimpulkan walaupun broker ini sudah teregulasi oleh CySEC dan FSCA (Afrika Selatan), namun broker ini tidak sepenuhnya terbebas dari scam dan investor disarankan untuk waspada dan juga berhati-hati saat menggunakan broker ini.

Pastikan sebelum menggunakan broker ini, Anda sudah melakukan verifikasi terlebih dahulu terkait regulasi yang mengatur broker ini. Selain itu, cari tahu apakah pengguna sering mengalami kesulitan saat melakukan deposit dan penarikan dana atau tidak.

Jika Anda menemukan adanya hal yang janggal dari layanan broker ini, Anda perlu berhati-hati untuk menggunakan broker tersebut. Kabar hilangnya dana investor karena akun pengguna dihapus adalah peringatan bagi investor untuk berhati-hati saat menggunakan broker FXGT.com.

belum dilegalkan di indonesia
belum dilegalkan di indonesia

Mitrade adalah Broker yang Bisa Diandalkan

Broker yang aman bukan hanya teregulasi dengan baik oleh lembaga keuangan dunia. Melainkan, broker tersebut juga harus memiliki reputasi yang diakui atas kinerjanya yang baik dalam memberikan pelayanan kepada investor.

Salah satu tolak ukurnya adalah sejumlah penghargaan yang pernah diraih oleh suatu broker. Mitrade adalah broker internasional yang pernah dinobatkan sebagai The Best Broker Asia 2020 dan mendapatkan penghargaan bergengsi lainnya.

Sejak berdiri pada tahun 2011, Mitrade telah melayani ribuan investor yang berada di berbagai belahan dunia, termasuk investor Indonesia. Mitrade diatur oleh lembaga keuangan seperti ASIC dan CIMA, dan menawarkan rekening terpisah dan sudah menjalin kerjasama dengan bank segregated yang selalu diawasi setiap waktu sehingga dapat menjamin keamanan dana nasabah.

Broker Mitrade juga menyediakan pilihan aset yang beragam seperti crypto, komoditas, saham, indeks, dan forex. Anda bisa membuka akun trading di Mitrade dengan biaya deposit $50 dan investor bisa mengakses fitur trading seperti menggunakan ratusan indikator teknikal dan lebih dari 7 jenis chart yang dapat memudahkan Anda saat menganalisa pasar.

Selain itu, investor atau trader juga bisa mengakses fitur lain yang disediakan broker Mitrade seperti kalender ekonomi, berita pasar, dan analisa. Untuk memaksimalkan potensi cuan Anda, Mitrade menyediakan fasilitas leverage hingga 1000x yang sangat cocok bagi investor yang punya modal kecil.

Kesimpulan

Broker FXGT.com bukanlah broker yang terbebas sepenuhnya dari scam. Lantaran, adanya laporan hilangnya dana nasabah asal Indonesia karena akun pengguna diblokir atau dihapus oleh broker FXGT.

Sebelum berinvestasi di suatu broker, pastikan bahwa Anda sudah melakukan verifikasi regulasi yang dimiliki oleh broker tersebut dan mencari tahu informasi lebih banyak perihal kualitas layanan dari broker tersebut. Jika berdasarkan riset Anda, Anda menemukan adanya kejanggalan dari layanan yang ditawarkan broker FXGT seperti bonus dan promo yang menggiurkan dan adanya review jelek terkait broker ini.  Anda sebaiknya berhati-hati saat menggunakan broker ini atau memilih beralih ke broker lain yang investor anggap lebih aman.

Disclaimer: Artikel mengenai review broker FXGT ini kami ambil dari berbagai sumber. Artikel ini ditulis hanya untuk edukasi saja dan tidak bermaksud untuk menjelekkan pihak tertentu. Risiko investasi menjadi tanggung jawab masing-masing investor.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *