Review Lengkap Max Global Fx, Legal atau Penipuan?
Max Global adalah salah satu jajaran broker yang banyak dibicarakan di kalangan trader. Namun, trading adalah hal berisiko tinggi dan kita perlu melakukan persiapan dengan matang sebelum terjun ke pasar. Salah satu persiapan terpenting sebelum trading adalah memilih broker terbaik untuk menghubungkan kita ke pasar modal. Ada banyak broker ilegal yang hanya merugikan para trader. Lantas, apakah Max Global FX adalah broker terpercaya? Berikut ulasan mengenai Max Global:
Table of Contents
Apa Itu Max Global FX?
Max Global FX adalah broker forex yang didirikan sejak 2020 yang menggunakan platform perdagangan forex MT4. MaxGlobalFX.com menawarkan lebih dari 35 pasangan mata uang forex, cfd, komoditas, saham, emas, perak, minyak, bitcoin, dan mata uang kripto untuk investasi pribadi dan opsi perdagangan Anda.
Broker forex ini memiliki kantor pusat di St Vincent and Grenadine, tepatnya di Beachmont Kingstown. Max Global FX menyediakan fasilitas trading dengan leverage maksimal 1: 500. Anda bisa memilih berbagai instrumen trading seperti:
Forex | Cryptocurrency | CFD |
Max Global FX menyediakan sekitar 35 pair mata uang untuk trading. | Jika ingin trading mata uang crypto Anda bisa memilih bitcoin, lite coin, dan ethereum | Jika memilih trading CFD, Anda bisa memilih instrumen trading berupa emas, perak, saham, indeks, minyak, dan berbagai komoditas lainnya. |
Review Max Global FX | Ciri-Ciri |
🗺️ Negara Regulasi | Belize (Financial Services Commission) |
🕖Tahun Didirikan | 2020 |
💱Platform Trading | Metatrader 4 |
💰 Fee Withdrawal | 0 |
💰 Minimum Deposit | US $ 1 |
💰biaya transaksi | 0 |
🔓Akun | Mini, Micro, Standard |
👛Leverage | 1:500 |
💳Cara Deposit | Transfer antar bank., bitcoin, visa, mastercard |
🛍️ Products offered | Cryptocurrency, saham, komoditas, forex |
Apakah Max GLobal Memiliki Legalitas?
Max Global FX telah mendapat regulasi dari Belize Financial Services Commission (FSC). FSC atau Komisi Jasa Keuangan Belize adalah adalah badan pengatur utama untuk industri lepas pantai di Belize dan sebagai otoritas pengatur. FSC bertanggung jawab berdasarkan Undang-Undang FSC. Lembaga tersebut bertugas untuk mempromosikan, melindungi, dan meningkatkan Belize sebagai pusat layanan keuangan internasional dan untuk mengatur penyediaan jasa keuangan internasional.
Melansir laman resmi Max Global FX, Max Global Fx dioperasikan oleh Max Global Fx Global Limited, yang menjamin keamanan dana klien dan perlindungan konsumen sesuai dengan hukum dan peraturan yang berlaku. Dana klien juga dipisahkan melalui rekening berbeda sehingga tidak digunakan untuk operasional perusahaan. Rekening bank yang digunakan untuk menampung dana klien juga diklaim memiliki reputasi yang baik. Broker tersebut juga telah mendapat pengawasan oleh otoritas Penyedia Jasa Efek yang teregulasi
Max Global FX juga belum mendapatkan izin dari otoritas jasa keuangan (OJK) atau Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI). Lembaga keuangan, baik perbankan atau non bank, yang beroperasi di Indonesia harus mendapat persetujuan dari dua lembaga tersebut. Jika tidak ada izin OJK atau Bappebti, maka broker atau semua lembaga keuangan tersebut dianggap ilegal di Indonesia.
Dalam situs Wiki FX platform yang memuat data broker dan regulator forex dunia, Max Global FX dinyatakan tidak memiliki peraturan atau regulasi yang valid. Brokter tersebut hanya mendapatkan skor 1,23 dari 5 skor. Bahkan, dalam platform tersebut juga dicantumkan keluhan para klien. Ada yang mengklaim bahwa broker tersebut hanya penipuan dan manipulasi perdagangan. Seorang klien juga mengaku bahwa brokert tersebut telah mengambil saldo tanpa izin. Karena itu, Anda harus memeriksa kembali aturan dan legalitas broker ini secara detail.
Platform Trading Max Global FX
Platform trading Max Global FX menggunakan metatrader 4. Metatrader 4 Bisa Anda akses melalui perangkat seluler atau desktop. Jika ingin mengaksesnya melalui perangkat seluler, Anda bisa mendownload melalui PlayStore atau AppStore. Max Global juga menyediakan link download metatrader 4 untuk pengguna desktop.
MetaTrader 4 adalah platform untuk trading Forex yang dilengkapi fitur analisis pasar keuangan dan menggunakan Expert Advisors. Perdagangan seluler dan sinyal perdagangan. Platform metatrader 4 menawarkan banyak peluang bagi para pedagang dari semua tingkat keahlian. Anda bisa memanfaatkan fitur analisis teknis lanjutan dan sistem perdagangan yang fleksibel.
Platform MetaTrader 4 memberikan peluang analitis yang luas. Setiap simbol dapat ditampilkan dalam 9 kerangka waktu sehingga memungkinkan trader untuk melihat dinamika harga secara detail. Platform ini juga dilengkapi dengan 30 indikator teknis built-in dan 24 objek grafis tersedia untuk analisis dinamika harga yang paling komprehensif.
Kemampuan analitis yang luas dari MetaTrader 4 Anda dapat menganalisis pergerakan pasar secara menyeluruh untuk menangkap waktu terbaik untuk berdagang.
Metatrader 4 bisa digunakan di sistem operasi window, MAC os, atau Linux. Untuk perangkat seluler, metatrader 4 bisa digunakan di android, Iphone atau Ipad, dan Huawei.
Fasilitas Trading Max Global FX
Platform trading yang digunakan Max Global FX juga dilengkapi sejumlah fasilitas seperti berikut:
Riset pasar | Tools ini berguna untuk melihat stabilitas dan profitabilitas akun atau transaksi yang dilakukan di pasar. |
Manajemen investasi | Tools ini membantu trader untuk menangani aset keuangan dan investasi lainnya. Dengan fitur ini, Anda akan dibantu untuk merancang strategi jangka pendek atau jangka panjang agar memperoleh peningkatan portofolio. |
Sales & trading | Sales and trading membantu Anda untuk melihat peluang di pasar serta mengeksekusi strategi perdagangan yang sudah Anda tetapkan. |
Cara Buka Akun di Max Global FX
Untuk buka akun di Max Global FX, ANda hanya perlu mengakses laman resminya lalu memilih menu registrasi. Setelah itu, masukan semua data yang diperlukan dan klik tombol sign up. Berikut tampilan form registrasi di Max Global FX”
Setelah mengisi semua data di atas, Anda akan diminta untuk verifikasi lewat email. Setelah itu, unggah foto kartu identitas dan rekening koran yang masih berlaku sebagai bagian dari verifikasi. Setelah proses verifikasi selesai, Anda bisa deposit dana dan mengunduh platform metatrader 4 untuk melakukan transaksi. Semua proses tersebut membutuhkan waktu sekitar 5 menit dan bisa Anda lakukan di mana saja.Secara rinci, berikut tahapan trading di Max Global FX:
- Akses laman resmi dan lakukan registrasi
- lakukan verifikasi dengan mengunggah foto dan rekening koran yang masih berlaku
- lakukan deposit dan download platform metatrader 4
- Instal platform metatrader 4 dan mulai login
- setelah itu, Anda bisa melakukan transaksi sesuai instrumen trading yang Anda pilih.
Jenis Akun Max Global FX
Max Global FX menyediakan tiga jenis akun seperti berikut:
- Micro
Jika memilih akun micro, Anda bisa melakukan deposit minimal US$ 1 saja. Jenis akun ini cocok untuk investor pemula karena tidak memerlukan modal yang besar. Jumlah lot pada akun mikro setara dengan 1.000 unit mata uang dasar.
- Mini
Jika memilih akun mini, Anda harus melakukan deposit minimal US$ 10. Akun mini juga cocok untuk trader pemula. Ketika memilih akun ini, Anda hanya bisa menggunakan posisi dan jumlah perdagangan yang lebih kecil (mini lot) untuk membatasi potensi kerugian. Akun mini memiliki kontrak nilai setara dengan 10.000 unit dengan persentase biaya atau imbalan pergerakan poin (pip) lebih kecil, yaitu $ per tick standar.
- Standar
Jika ingin trading dengan akun standar, Anda harus melakukan deposit minimal US$ 100. Akun standar memberi pengguna akses ke lot standar mata uang masing-masing senilai $100.000. Akun ini cocok untuk trader yang sudah berpengalaman. Jika memilih akun ini, Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas leverage 1: 500.
- Akun demo
Max global fx menyediakan akun demo yang tidak memiliki batas kedaluwarsa. Jadi, Anda bisa menggunakannya kapan pun untuk berlatih trading. Jika akun demo Anda tidak Aktif lebih dari 90 hari, maka pihak broker akan menutupnya secara otomatis, Akun demo yang tidak aktif selama lebih dari 90 hari sejak login terakhir akan ditutup. Namun, Anda dapat membuka akun demo baru kapan saja, maksimum 5 akun demo aktif.
Kelebihan Max Global FX
Beberapa trader masih menggunakan Max Global FX karena memiliki kelebihan seperti berikut:
✅Biaya deposit murah | ✅Biaya transaksi rendah | ✅Produk lengkap |
Minimal deposit di Max Global FX tergolong murah. Jika Anda membuka akun micro, Anda bisa mulai trading hanya dengan US$ 1 saja. Nominal tersebut tergolong kecil dibandingkan broker lain yang biasanya menerapkan minimal deposit US$ 10. | Biaya transaksi Max Global FX juga tergolong rendah. Setiap proses withdraw dan deposit tidak dipungut biaya apapun. Bahkan, spread trading juga 0 pips saja. | Produk trading yang ditawarkan di max global FX tergolong lengkap. Anda bisa trading dengan pilihan 35 pasangan mata uang, crypto, saham, indeks, komoditas, emas dan sebagainya. Jadi, Anda bisa melakukan diversifikasi portofolio. |
Kekurangan Max Global FX
MAx global FX juga memiliki sejumlah kekurangan seperti berikut:
❎Website harus diakses dengan VPN | ❎Proses withdraw lama |
Tanpa VPN, maka Anda tidak bisa mengakses website resmi Max Global FX. Bahkan, saat mengaksesnya Anda masih harus mengisi banyak captcha yang tergolong rumit,. | Proses withdraw di MAX Global FX memakan waktu sekitar 5 hari kerja. Waktu tersebut tergolong lama dibandingkan broker lain yang rata-rata hanya perlu 2 hari kerja. Bahkan, banyak klien yang mengeluh mengalami pending dana withdraw. Mereka sudah melakukan penarikan dari jauh hari namun uang tak kunjung masuk ke rekening. Karena itu, Anda harus berhati-hati. |
Rekomendasi Broker Forex yang Aman
Jika Anda butuh broker forex yang aman dan terpercaya, langsung saja pilih Mitrade. Sebagai broker forex internasional, Mitrade telah mendapatkan legalitas dari Australian Securities and Investments Commission (ASIC) dan otoritas kepulauan cayman. Proses buka akun di Mtrade juga bisa dilakukan dalam hitungan menit tanpa perlu ke luar rumah. Jika ingin berlatih trading, Anda bisa memanfaatkan akun demo gratis senilai US$ 50.000 yang bisa Anda pakai gratis selama 2 bulan. Berikut cara mudah buka akun di Mitrade:
- akses laman resmi dengan VPN atau langsung download aplikasi selulernya
- lakukan registrasi dengan Apple ID, Facebook, Google, atau nomor telepon
- lanjutkan proses verifikasi dengan mengunggah foto kartu identitas diri dan rekening koran yang masih berlaku, minimal 6 bulan terakhir
- lakukan deposit dana minimal US$ 50 melalui transfer bank atau e-wallet
- pilih instrumen trading yang diinginkan dan lakukan analisis dengan bantuan indikator yang tersedia
- Setelah mencapai target profit, Anda bisa melakukan penarikan dana ke rekening pribadi yang prosesnya hanya memakan waktu 2 hingga 3 hari kerja.
Jika Anda bergabung di Mitrade, Anda bisa memilih berbagai instrumen trading seperti saham, indeks, cryptocurrency, forex, dan komoditas. Semua uang yang disetorkan klien dijamin keamanannya karena ditampung di bank kustodian sehingga tidak akan digunakan untuk operasional perusahaan.
Kesimpulan
Melansir laman resmi dari situs MAx Global FX broker tersebut sudah mendapatkan legalitas dari Belize Financial Services Commission. Dalam situs resminya, pihak Max Global FX juga mengaku menggunakan rekening bank terpisah untuk menampung dana klien sehingga uang yang disetorkan klien tidak akan terpakai untuk operasional perusahaan. Meski demikian, Anda harus berhati-hati, sebab banyak keluhan mengenai pending withdraw dari broker yang terlalu lama. Sebaiknya, Anda harus melakukan penelitian lebih rinci mengenai broker ini. Dari segi harga, minimal deposit dan biaya transaksi juga tergolong murah. Jika Anda ingin trading melalui broker ini. sebaiknya Ambil akun micro atau mini saja sehingga jika ada kerugian, Anda tidak kehilangan banyak uang. Jika perlu, Anda manfaatkan terlebih dahulu akun demo yang disediakan pihak broker.
Disclaimer: Artikel ini ditulis hanya untuk tujuan edukasi bukan menjatuhkan pihak tertentu. Jika terdapat saran trading, hal itu hanya bisa digunakan sebagai referensi saja. Semua bentuk risiko dalam trading adalah tanggung jawab pribadi sehingga Anda perlu persiapan matang sebelum memasuki pasar.